Produk Andalan

 photo logo-craft-kecil_zps03db22b0.gif  photo ASESOR_zpsd1ge8jmg.gif  photo usaha-kecil_zpschhnxz6o.gif  photo kabar_zpsgs9bp7qm.gif

Tuesday 4 June 2013

Kerajinan Ukir

Kalo kita menyebut ukiran - kita pasti menerawang kedaerah di jawa tengah tepatnya di kabupaten Jepara, ukiran di jepara merupakan mata pencarian pokok bagi masyarakat disana dan denyut nadi perekonomian.
Kerajinan ukir di Jepara berkembang sangat pesat dan mempunyai potensi ekonomi yang tinggi dalam dunia usaha baik di dalam negeri maupun internasional.

Kerajinan ukir ini tidak lepas dari sejarah perkembangannya yang panjang dan tokoh-tokoh yang memperjuangkan esistensi terhadap seni itu sendiri.

Beraneka kerajinan ukir Jepara dapat dilihat pada relief dan susunan ukir yang menarik dan mempunyai tema yang artistik.

Ada beberapa kerajinan khas dari Jepara antara lain :

1. Kerajinan ukir relief

Merupakan salah satu jenis ukiran 3 dimensi yang mempunyai nilai tersendiri yang menyerupai dengan bentuk aslinya  dan biasanya mempunyai alur cerita rakyat atau lainnya yang diciptakan oleh pengukir ataupun yang memesan ukiran.
Ukiran ini sangat berbeda dengan jenis ukiran 2 dimensi yang dengan mudah ditemukan di sentra-sentra ukir.
Di kabupaten Jepara tepatnya di desa Senenan Kecamatan Tahunan merupakan banyak pengrajin ukir yang anggotanya banyak sekali dalam mengeluti ukiran relief ini.

2. Kerajinan Ukir Patung

Untuk pembuatan seni patung ini diperlukan ketelitian dan imajinasi yang tinggi sehingga akan menghasilkan hasil karya yang adiluhung.
Di desa Mulyoharjo,Jepara merupakan sentra kerajinan patung ukir













Marilah kita semua untuk melestarikan seji budaya kita sehingga bangsa kita akan menjadi bernilai seni dimata internasional.






diambil dari berbagai sumber

No comments:

Post a Comment